Selasa, 28 Januari 2014


Wow, Ibu 230 Kg Lahirkan Bayi 5,8 Kg

Headline

Berlin – Seorang ibu di Jerman yang berat badannya mencapai 239,4 kilogram melahirkan bayi seberat 5,8 kilogram. Wow!

Bayi yang diberi nama Jihad dan dilahirkan di Rumah Sakit Charite ini memecahkan rekor sebagai bayi terbesar yang dilahirkan secara normal di Jerman.
Ukuran badannya itu disebabkan sang ibu mengidap diabetes dan mengaku tak tahu ia memiliki penyakit itu. Hebatnya, Jihad sudah memiliki 13 saudara.
“Ibu ini memaksa melahirkan normal meski resikonya amat tinggi. Biasanya, kami menolak kelahiran normal jika berat bayi di atas 4,5 kg,” ujar dr Wolfgang Henrich, kepala klinik obstetrik di RS itu.
Meski begitu, Jihad bukanlah bayi pertama berukuran luar biasa. Pada Juli lalu, bayi JaMichael lahir di Texas, Amerika Serikat (AS), dengan berat 7,2 kg.
Berdasarkan catatan Guiness Book of World Records, Ann Bates dari Kanada masih memegang rekor melahirkan bayi terbesar pada 1879, dengan berat sekitar 10,5 kg.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar